Dengan Semangat Kemerdekaan, Polres Mojokerto Gelar Aksi Penanaman Pohon
-
Mojokerto - Masih dalam suasana kemerdekaan, Polres Mojokerto menggelar kegiatan penanaman pohon serentak di halaman belakang Polsek Sooko Polres Mojokerto. Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari program Polri Lestarikan Negeri yang bertujuan untuk menjaga lingkungan dan kelestarian alam sekitar, Jumat (18/08).
Dalam sambutanya Kapolres Mojokerto yang melalui Wakapolres Mojokerto bahwa partisipasi aktif dari anggota polisi dalam langkah sederhana seperti menanam pohon bisa memberikan dampak positif dalam jangka panjang disamping melindungi dan mengayomi masyarakat.
Diharapkan bahwa aksi penanaman pohon ini akan menjadi awal dari berbagai kegiatan lingkungan yang lebih luas dan berkelanjutan di wilayah hukum Polres Mojokerto, serta dapat menginspirasi untuk turut berperan dalam menjaga kelestarian alam.